Rabu, 29 Maret 2017

mengelola lingkungan global

BAB I
PEMBAHASAN

A.    Mengelola Lingkungan Global
Lingkungan global adalah faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan perusahaan untuk melakukan bisnis global untuk menjual barang dan jasa guna mencapai tujuan perusahaan.
Bisnis global adalah kegiatan atau aktivitas pemenuhan kebutuhan dengan membeli dan menjual barang dan jasa dari atau ke negara yang berbeda.  Aktivitas bisnis global tersebut perlu adanya proses manajemen.  Manajemen   global  adalah manajemen bagi  organisasi yang melaksanakan bisnis di lebih dari satu negara.  Perusahaan yang melakukan bisnis secara global bukan lagi merupakan hal yang baru, karena sudah sejak lama banyak perusahaan-perusahaan yang menjual produknya ke negara lain.
Para manajer dalam segala ukuran dan jenis organisasi dihadapkan dengan peluang dan tantangan pengelolaan lingkungan global. Ketika perdagangan diperbolehkan untuk mengalir dengan bebas, negara-negara memperoleh keuntungan dari pertumbuhan ekonomi dan laba produktivitas karena mereka mengkhususkan dalam memproduksi barang yang mereka anggap paling baik dan mengimpor barang yang lebih efisiesn bila diproduksi di tempat lain.
Globalisasi membawa tantangan dan peluang, sudut pandang global terdiri dari Parokialisme.
v  Ada 3 sikap dasar terhadap bisnis internasional yaitu :
1.      Sikap etnosentris, keyakinan bahwa pendekatan dan praktek kerja yang terbaik adalah yang ada di  Negara asal.
2.      Sikap polisentris, pandangan  bahwa manajer dinegri tuan rumah mengetahui pendekatan dan praktek kerja yang terbaik untuk menjalankan  bisnis mereka.
3.      Sikap geosentris, pandangan berorientasi dunia yang memusatkan perhatian pada siapapun yang dapat bekerja dimanapun asal mempunyai skill.
v  Tantangan dalam lingkungan global :
1.      Harus sanggup  menghadapi munculnya pesaing baru.
2.      Harus  menyadari/menerima  perbedaan – perbedaan dalam aspek budaya, politik dan  ekonomi diantara Negara – Negara.
3.      Harus berhadapan dengan meningkatnya ketidakpastian, rasa takut dan kecemasan.
4.      Harus  menyesuaikan dengan perubahan – perubahan lingkungan global.
5.      Harus mampu menghindarkan sikap  parokialisme.
v  Mengelola dilingkungan global
Terdapat tiga kelompok lingkungan asing yang merupakan tantangan yang akan dihadapi :
1.      Lingkungan hokum – politik
Kestabilan dan ketidakstabilan dari system hokum dan politik dinegara tersebut, contohnya dalam hal prosedur hukum yang harus dibuat dan di ikuti.
2.      Lingkungan ekonomi, meliputi
a.       Ekonomi pasar (market economy) yaitu suatu system ekonomi dimana  sumber daya terutama dimiliki dan dikendalikan oleh sector swasta.
b.      Ekonomi komando (command economy) yaitu  suatu system  ekonomi dimana semua keputusan dan kebijakan ekonomi direncanakan dan dikontrol oleh pemerintah pusat Negara tersebut.
3.      Lingkungan kebudayaan
kekuatan lingkungan terakhir adalah perbedaan budaya berbagai bangsa. Contohnya adalah cirri – cirri khas budaya orang amerika yang umum dikenal, yaitu sangat informal, lugas, suka  bersaing, gemar berpartisipasi, mandiri dan individualistis, gemar bertanya, tidak menyukai keheningan, menghargai ketepatan waktu, menghargai kebersihan.

B.     Perjanjian Internasional Dan Persekutuan Ekonomi
1.      Pengertian Perjanjian Internasional
Perjanjian internasional adalah kesepakatan antar negara dibawah ikatan organisasi Internasional, sehingga melahirkan ikatan hukum dan negara yang bersangkutan harus menaati perjanjian yang ada. 
 Pengertian Perjanjian Internasional menurut para ahli :
a.       Muchtar Kusumaatmadja adalah perjanjian antar bangsa yang bertujuan untuk menciptakan akibat hukum tertentu.
b.      Konvensi WINA adalah perjanjian antar 2 negara atau lebih yang berakibat hukum tertentu.
c.       Menurut UU no. 24 tahun 2004 adalah perjannjian dalam bentuk dan nama tertentu yang diatur dalam hokum internasional yang dibuat secara tertulis dan menimbulkan hak dan kewajiban dibidang hokum.
Ø  Klasifikasi perjanjian internasional
a.       Berdasarkan subjeknya
·         Perjanjian yang disepakati oleh banyak Negara merupakan subjek hukum Internasional.
·         Perjanjian antar banyak negara dan subjek hukum internasional lainnya.
·         Perjanjian antar subjek hukum internasional selain negara, contohnya antar  organisasi internasional.
b.      Berdasarkan isinya
·         Perjanjian dari segi politis seperti fakta pertahanan dan kedamaian.
·         Perjanjian dari segi ekonomi seperti bantuan keamanan.
·         Perjanjian dari segi batas wilayah seperti laut teritorial
·         Perjanjian dari segi  hukum seperti status kewarganegaraan.
·         Perjanjian dari segi kesehatan seperti penanggulangan wabah penyakit.
c.       Berdasarkan proses/tahapan pembentukannya
·         Perjanjian yang bersifat penting yaitu yang dibuat melalui proses perundingan.
·         Perjanjian yang bersifat sederhana yaitu yang dibuat melalui perundingan dan penandatanganan.
d.      Berdasarkan fungsinya
·         Perjanjian yang membentuk hokum yaitu suatu perjanjian yang meletakkan ketentuan – ketentuan hokum bagi masyarakat internasional secara keseluruhan yang bersifat multilateral dan biasanya terbuka bagi pihak ketiga.
·         Perjanjian yang bersifat khusu yaitu perjanjian yang menimbulkan hak dan kewajiban bagi Negara-negara  yang mengadakan perjanjian saja.
2.      Pengertian persekutuan ekonomi (komanditer)
Persekutuan ekonomi atau persekutuan komanditer adalah suatu bentuk badan usaha persekutuan yang didirikan oleh seseorang atau beberapa orang yang mempercayakan uang atau barang kepada seseorang atau beberapa orang yang menjalankan perusahaan dan bertindak sebagai pemimpin untuk mencapai tujuan bersama dengan tingkat keterlibatan yang berbeda – beda diantara anggotanya.
Persekutuan komanditer (CV) atau persekutuan ekonomi menurut definisi  para ahli mengatakan bahwa pengertian  persekutuan komanditer adalah suatu badan usaha yang mempersekutukan modal dari dua orang atau lebih yang terbagi dalam dua jenis sekutu.
Ø  Sekutu dapat dibedakan menjadi dua, yaitu :  
§  Sekutu aktif atau sekutu komplementer, adalah sekutu yang menjalankan perusahaan dan berhak melakukan perjanjian dengan pihak ketiga. Artinya semua kebijakan perusahaan dijalankan oleh sekutu aktif. Sekutu aktif sering juga disebut sebagai persero kuasa atau persero pengurus.
§  Sekutu fasif atau sekutu komanditer, adalah sekutu yang hanya menyertakan modal dalam persekutuan. Jika perusahaan menderita rugi, mereka hanya bertanggung jawab sebatas modal yang disertakan dan begitu juga apabila untung, uang mereka memperoleh terbatas tergantung modal yang mereka berikan.
Persekutuan komanditer biasanya didirikan dengan akta dan harus didaftarkan. Namun persekutuan ini bukan merupakan badan (sama dengan firma), sehingga tidak memiliki kekayaan sendiri.
Ø  Jenis – jenis CV
§  Persekutuan komanditer murni
Bentuk ini merupakan persekutuan yang pertama. Dalam persekutuan ini hanya terdapat sekutu komplementer. Sedangkan yang lainnya adalah sekutu komanditer.
§  Persekutuan komanditer  campuran
bentuk ini umumnya berasal dari bentuk firma, bila firma membutuhkan tambahan modal sekutu firma menjadi sekutu komplementer sedangkan sekutu lain atau sekutu tambahan menjadi sekutu komanditer.
§  Persekutuan komanditer bersaham
Persekutuan komanditer bentuk ini mengeluarkan saham yang tidak dapat diperjual belikan. Dan sekutu komplamenter maupun sekutu komanditer mengambil satu saham atau lebih. Tujuan dikeluarkannya saham ini adalah untuk menghindari terjadinya modal beku karena dalam persekutuan komanditer tak mudah untuk menarik kembali modal yang telah disetorkan.


Kelebihan dan kekurangan  persekutuan ekonomi (komanditer)
Ø  Kelebihan persekutuan komanditer
·         Mudah proses pendiriannya
·         Kebutuhan akan modal dapat lebih dipenuhi
·         Persekutuan komanditor cenderung lebih mudah memperoleh kredit
·         Dari segi kepemimpinan, persekutuan komanditor relatif lebih baik
·         Sebagai tempat untuk menanamkan modal
Ø  Kekurangan persekutuan komandier
·         Kelangsungan hidup tidak menentu karena banyak tergantung dari sekutu aktif yang bertindak sebagai pemimpin persekutuan.
·         Tanggung jawab para sekutu komanditer yang terbatas mengendorkan semangat mereka untuk memajukan perusahaan jika dibandingkan dengan sekutu-sekutu pada persekutuan firma..

C.    Fokus Manajemen
Fokus manajemen bergeser dari fungsi untuk proses, yaitu, manajemen memerlukan dukungan informasi dalam pengelolaan proses dan bukan dalam fungsi manajemen.
Strategi proses dikaitkan dengan polume dengan parietas atau maacam produk dapat dibagi menjadi strategi proses yang berpokus pada proses,strategi proses yang bepokus pada produk,strategi proses yang berfokus pada kustomisasi massa, dan strategi proses yang berfokus pada fokus berulang.
Strategi proses yang berfokus pada proses yaitu strategi ini memilki ciri varietas atau macam banyak, namun volume tiap macam atau jenis sedikit. Contohnya pada restaurant. Proses ini flaxible dan memungkinkan menghasilkan produk dengan jenis yang berbeda atau bervariasi
Keunggulan proses ini yaitu:
·         Flexible menghadapi perubahan
·         Penghematan dana untuk investasi mesin
·         Proses produksi tidak mudah dihentikan, karena tidak ada standar fasilitas operasi
Kelemahan proses ini yaitu:
·         Kesukaran membuat penjadwalan dan routing karena banyaknya variasi
·         Kesulitan pengawasan
·         Investasi yang cukup tinggi untuk persediaan bahan mentah, barang dalam proses dari barang jadi setiap jenis produk, karena banyaknya variasi produk.
Strategi proses yang berfokus pada produk yaitu strategi ini memiliki ciri varietas atau macam sedikit, namun volume tiap macam atau jenis banyak. Contoh proses ini adalah bioskop, pabrik kimia, pembuatan baja dsb.
Keunggulan proses ini adalah:
·         Biaya produksi perunit menjadi kecil apabila volume produksinya tinggi
·         Penghematan tenaga kerja
·         Biaya tenaga kerja rendah
·         Biaya pemindahan bahan rendah
Kelemahan proses ini adalah:
·         Kesukaran menghadapi perubahan
·         Proses produksi mudah terhenti jika terjadi kerusakan salah satu fasilitas produksi
·         Kesukaran menghadapi perubahan permintaan.

Strategi proses yang berfokus pada kustomisasi masa yaitu strategi ini memiliki ciri varietas atau macam banyak dan volume tiap macam atau jenis juga banyak. Kustomisasi merupakan pemenuhan kebutuhan spesifik setiap pelanggan.
Contoh proses ini adalah emusic california yang menyediakan music di internet. Memungkinkan pelanggan memilih lagu pilihan.

Strategi proses yang berfokus pada fokus berulang yaitu strategi ini memiliki ciri varietas atau macam, namun volumenya sedang. Proses ini dipergunakan untuk operasi dengan volume produksi tinggi, macam produk sedikit, produk nya terstardar, pergerakan dalam proses tetap, produksi nya bersifat masa yang tidak di hubungkan dengar order konsumen.
Contohnya proses ini adalah proses pada pasfood restaurant, mobil, motor harley, davidson.

D.    Perusahaan Multinasional
Perusahaan multinasional pertama muncul pada 1602 yaitu Perusahaan Hindia Timur Belanda yang merupakan saingan berat dari Perusahaan Hindia Timur Britania.
Perusahaan multinasional adalah perusahaan yang berada di satu negara yang mempunyai operasi produksi dan penjualan di beberapa Negara lain.  Jumlah negara tempat MNC beroperasi sekurang-kurangnya 5 sampai 6 negara.  Serta merupakan sebuah induk perusahaan  (holding company), dengan sejumlah operasi luar negeri, masing-masing diberi wewenang untuk menyesuaikan produk-produk dan strategi pasarnya dengan apa yang dianggap oleh para manajer lokal sebagai aspek-aspek unik dari pasar-pasar individual mereka. Suatu perusahaan domestik untuk menjadi perusahaan multinasional tidak harus melalui tahap ekspor, lisensi, kemudian FDI. Tetapi sebaiknya perusahaan domestik tersebut harus mempelajari cara apa yang paling efektif untuk memasarkan produknya di luar negeri.
 Jika perusahaan tersebut sudah menjadi leader dalam pangsa pasar domestik dan dapat memperkirakan untuk menguasai pasar internasional, perusahaan tersebut bisa menjadi MNC tidak harus melalui tahap ekspor, tetapi bisa dengan memberikan lisensi atau langsung FDI ke Negara yang dituju. Tetapi jika perusahaan tersebut masih dalam taraf ingin mencoba-coba memasuki pasar internasional, maka sebaiknya melakukan mulai dari tahap ekspor, lisensi, kemudian FDI  agar jika percobaan yang dilakukan gagal tidak menanggung banyak kerugian. Karena dengan ekspor keuntungannya ialah memiliki risiko minimal,  jika ekspor menurun, perusahaan dapat mengurangi atau menghilangkan ekspornya agar tidak mengalami banyak kerugian.  Kelemahan ekspor ialah perusahaan dapat dikenakan tariff atas pajak ekspor produknya serta biaya transportasi yang relatif tinggi. Lisensi memberikan keuntungan dengan adanya fee yang didapat dari kontrak atas hak cipta yang dipergunakan suatu perusahaan asing dan tidak memerlukan biaya transportasi yang besar untuk pengiriman barang (ekspor). Kelemahannya ialah perusahaan sulit untuk menjamin kualitas produk mereka di luar negeri.
Foreign direct investment (FDI) memberikan keuntungan kepada perusahaan dengan biaya produksi yang relatif lebih murah dikarenakan perusahaan membangun langsung pabrik mereka di suatu Negara serta tidak adanya biaya tariff pajak dan transportasi atas barang impor Kelemahannya ialah, jika mengalami kegagalan maka akan menanggung kerugian yang besar serta memerlukan modal investasi yang lebih besar dibandingkan ekspor/impor dan lisensi.


Ø  Karakteristik Perusahaan Multinasional :
§  Membentuk afiliasi diluar negeri
§  Visi dan strategi mendunia (global)
§  Kecenderungan memilih jenis kegiatan bisnis tertentu, umumnya manufakturing
§  Menempatkan afiliasi di negara-negara maju
§  Sejumlah aset  perusahaan multinasional diinvestasi secara internasional
§  Bergerak dalam produksi internasional dan mengoperasikan beberapa pabrik di beberapa    negara.
Adapun keuntungan cabang  PERUSAHAAN MULTINASIONAL bagi pihak tuan rumah yaitu, memperbanyak jumlah kesempatan kerja, basis pajak yang lebih besar, ekspansi modal, diperkenalkannya jenis industri khusus, alih teknologi, dan pengembangan sumber daya lokal.
Ø  Kebaikan perusahaan multinasional, antara lain:
§  Menambah devisa Negara melalui penanaman di bidang ekspor.
§  Mengurangi kebutuhan devisa untuk import di sector industry.
§  Memodernisir industry.
§  Ikut mendukung pembangunan nasional.
§  Menambah kesempatan kerja dengan membuka lapangan kerja baru

Ø  Keburukan perusahaan multinasional, antara lain:
§  Mendominasi perekonomian setempat
§  Mencari laba yang berlebihan
§  Hanya mempekerjakan tenaga lokal yang sangat berbakatGagal melakukan alih teknologiyang maju
§  Melakukan intervensi terhadap pemerintah
§  Kurang membantu perkembangan perusahaan domestik
§  Kurang menghormati adat dan hukum.
Peluang Yang Diberikan Perusahaan Multinasional
Karena perusahaan multinasional beroperasi di banyak negara, maka kesempatan dan peluang untuk berinteraksi dengan partner dari negara berbeda sangat tinggi. Termasuk di dalamnya peluang untuk ditempatkan di negara lain. Jika berbicara tentang perusahaan multinasional, maka seorang karyawan harus melihat karirnya secara global. Jadi, tidak hanya siap menjadi karyawan di negeri sendiri, melainkan harus mau dan mampu bersaing dengan negara-negara lainnya termasuk jika ditugaskan untuk ekspatriasi ke negara lain. Hal ini merupakan peluang sekaligus tantangan karena harus memiliki kemampuan beradaptasi dengan budaya yang berbeda-beda.

CONTOH –  CONTOH PERUSAHAAN MULTINASIONAL
1.      KFC
KFC (dulu dikenal dengan nama Kentucky Fried Chicken) adalah suatu merek dagang waralaba dari Yum! Brands, Inc., yang bermarkas di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat. Didirikan oleh Col. Harland Sanders, KFC dikenal terutama karena ayam gorengnya, yang biasa disajikan dalam bucket. Col. Sanders mulai menjual ayam gorengnya di pom bensin miliknya pada tahun 1939 di Corbin, Kentucky yang selanjutnya pindah ke sebuah motel. Ia menutup usahanya pada akhir 1940-an sewaktu jalan tol Interstate melalui kotanya. Pada awal 1950-an, ia mulai berkeliling Amerika Serikat dan bertemu dengan Pete Harman di Salt Lake City, Utah, dan pada tahun 1952 bersama-sama mendirikan restoran Kentucky Fried Chicken yang pertama di dunia (restoran pertamanya tidak menggunakan nama tersebut). Sanders menjual seluruh waralaba KFC pada tahun 1964 senilai 2 juta USD, yang sejak itu telah dijual kembali sebanyak tiga kali. Pemilik terakhir adalah PepsiCo, yang menggabungkannya ke dalam divisi perusahaan Tricon Global Restaurants yang sekarang dikenal sebagai Yum! Brands, Inc. Pada tahun 1997, Tricon terpisah dari PepsiCo.  Di Indonesia, pemegang hak waralaba tunggal KFC adalah PT. Fastfood Indonesia, Tbk (IDX: FAST) yang didirikan oleh Kelompok Usaha Gelael pada tahun 1978, dan terdaftar sebagai perusahaan publik sejak tahun 1994. Restoran KFC pertama di Indonesia dibuka pada bulan Oktober 1979 di Jalan Melawai, Jakarta.
2.      LG
Didirikan pada 1947, Lucky  Chemical Industrial Co. (sekarang disebut LG Chemical), adalah merupakan perusahaan kimia pertama di Korea. Perusahaan ini merupakan sebuah kerja sama antara keluarga Koo dan Heo, yang telah memiliki bisnis yang saling bersaing satu sama lain untuk beberapa generasi. Grup ini memperluas ke peralatan rumah tangga pada 1958 di bawah nama Goldstar Electronics Co. GeumSung being Planet Venus)(sekarang disebut LG Electronics), yang merupakan perusahaan elektronik pertama di negara tersebut.  LG Indonesia didirikan pada 15 Desember 1990 yang berpusat di Gedung Garuda Indonesia. LG Indonesia juga sebagai sponsor resmi Persija Jakarta.
3.      BLACKBERRY
Berawal dari perusahaan kecil dengan modal hasil pinjaman, RIM berkembang menjadi perusahaan yang paling di kagumi dan di hormati dai Kanada. Kisah sukses perusahaan dengan nama lengkap Research In Motion Ltd, berawal dari keinginan seorang pemuda yang di drop out dari kampusnya untuk membuktikan diri. Adalah seorang yunani bernama Mike Lazardis yang berimigrasi dari Turki ke Kanada pada tahun 1967.Usianya yang ke 23 Lazardis mendapat kenyataan pahit karena di keluarkan dari Universitas Waterloo, dimana dia mendalami teknik elektro.Lazardis mendapat pinjaman modal usaha dari teman dan keluarganya. Dengan modal tersebut, Lazarsis dan dua temannya mendirikan RIM di Waterloo,Ontario Kanada th 1984. BlackBerry pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan Desember 2004 oleh operator Indosat dan perusahaan Starhub.Perusahaan Starhub merupakan pengejewantahan dari RIM yang merupakan rekan utama BlackBerry.

CONTOH PERUSAHAAN MULTINASIONAL DI INDONESIA DAN PENGARUHNYA
 MASUKNYA DUNKIN’ DONATS DI INDONESIA
Dunkin’Donats pertama kali masuk ke Indonesia melalui Penanaman Modal Asing Langsungnya dengan membuka perusahaan pertamanya di Jakarta. Dunkin’ Donats sebelumnya juga telah membuka cabang-cabangnya (franchise) di berbagai negara, seperti negara-negara di Eropa.
Dunkin’ Donats sendiri mulai masuk ke Indonesia pada tahun 1985, dengan gerai pertamanya di Jl. Hayam Wuruk, Jakarta Pusat. Sebenarnya, Dunkin’ Donats bukan merupakan perusahaan donat multinasional pertama yang masuk ke Indonesia.Di tahun 1968, American Donat merupakan perintis donat pertama yang digoreng dengan mesin otomatis di Pekan Raya Jakarta. Selain membuka gerainya di  pekan raya,  American Donat juga membuka gerainya di berbagai tempat di Jakarta. Selain itu, masih ada perusahaan-perusahaan multinasional donat lainnya yang juga berusaha mengimbangi gerak Dunkin’ Donats, seperti Country Style Donats asal Kanada, Donats Xpress asal Australia, Krispy Kreme yang juga berasal dari AS, serta masih banyak lagi perusahaan-perusahaan donat lainnya.
Meskipun demikian, Dunkin’ Donats-lah yang dinilai paling berhasil dalam meluaskan jaringan pasarnya di Indonesia, bahkan di dunia. Dunkin’ Donats telah berhasil membuka lebih dari 8.800 gerai  donatnya di lebih dari 35 negara di berbagai benua. Di Indonesia sendiri Dunkin’ Donats telah membuka 200 gerai lebih di kota-kota besar di seluruh Indonesia, seperti Medan, Yogyakarta, Bandung, Bali, Surabaya, Makassar, Jakarta, dan kota-kota lainnya di Indonesia. Dunkin’Donats telah berhasil menjadi model dalam hal pelayanan serta konsep gerai yang dimilikinya.Bahkan Dunkin’Donats terkadang dianggap sebagai bayang-bayang bagi perusahaan donat lainnya. Di Jogjakarta, Dunkin’ Donats telah merambah ke mall-mall, swalayan serba ada, jalan-jalan di malioboro, hingga ke bookstore-bookstore seperti Gramedia. perdebatan antara pihak-pihak yang pro dan kontra atas kehadiran Perusahaan Multinasional di negara mereka.
Pihak yang kontra berpendapat bahwa Perusahaan Multinasional dalam praktiknya membawa lebih banyak kerugian daripada keuntungan bagi negara mereka. Salah satu isu yang paling kontroversial mengenai kehadiran MNC  terutama di negara-negara berkembang  adalah isu mengenai outsourcing. Selain itu, terkadang kedaulatan nasioal juga tergadaikan dengan adanya upaya MNC untuk masuk ke dalam negara tersebut. Upaya alih teknologi yang pada mulanya diisukan sebagai keunggulan dari masuknya perusahaan multinasional di negara-negara berkembang ternyata tidak terbukti. Di samping itu, masih banyak lagi reaksi-reaksi negatif lainnya yang bermunculan akibat masuknya perusahaan multinasional di negara-negara dunia ketiga.
Namun, terkadang orang menjadi lupa bahwa kehadiran Perusahaan Multinasional sebenarnya tidak hanya membawa dampak yang negatif saja bagi negara penerima.  Selain membawa modal asing dan pemasukan berupa pajak, MNC sebenarnya juga membawa dampak positif lainnya. Perbincangan mengenai MNC tidak akan berkembang jika hanya mengenai dampak negatif yang dibawa oleh MNC saja.  Kehadiran MNC sebenarnya bisa menjadi stimulus bagi berkembangnya usaha-usaha lokal sejenis yang ada bagi negara penerima.  Salah satu contoh kasus yang disajikan dalam tulisan ini adalah kehadiran Dunkin’Donats yang memacu hadirnya usaha-usaha donat lokal seperti J.CO, I-Crave, Java Donat, dan lain sebagainya.
Ada satu hal yang menarik dari pengaruh kehadiran Perusahaan Multinasional Dunkin’Donats di Indonesia. Secara empiris, hadirnya Dunkin’ Donats telah menstimulus timbulnya persaingan dari perusahaan lokal sejenis. Terbukti saat ini mulai banyak bermunculan perusahaan donat lokal yang menghasilkan donat-donat berkualitas sampai dengan yang berorientasi pada bentuk resto donat dan kopi.Sebut saja donat I-Crave, Java Donat, Donat Kampoeng Utami (Dku.Donats Indonesia), Ring Master, sampai perusahaan donat J.CO (milik penata rambut Indonesia ternama, Johnny Andrean) yang semakin digemari para penikmat donat.Dunkin’ Donats yang merupakan restoran donat dan kopi dengan jaringan terbesar di dunia saat ini terbukti mampu merangsang pertumbuhan perusahaan donat lokal yang ada.
Saat ini bahkan perusahaan donat J.CO dinilai mampu menandingi Dunkin’Donats dalam hal pelayanan dan kualitas produk yang ditawarkan (berdasarkan jumlah pengunjung yang datang dan antre setiap harinya). Hal ini mungkin sejalan dengan istilah laissez-faire (“let be” atau biarkan saja). Di mana pemerintah membiarkan “Perusahaan” masuk dan berkembang hingga akhirnya mampu memicu persaingan dengan pengusaha lokal.Hal ini mungkin juga sejalan dengan prinsip liberalisme dalam tulisan Adam Smith (1776), yaitu teori The Invisible Hand.Smith yakin pada sifat baik manusia yang mau bekerjasama dan konstruktif. Masyarakat bisa saling bekerja dalam keselarasan dengan sesamanya, walaupun bersaing dalam melayani pelanggan yang sama ataupun menghasilkan produk yang sama.
Salah satu dari perusahaan-perusahaan donat lokal yang mampu bersaing dengan Perusahaan Dunkin’Donats adalah J.CO (perusahaan milik penata rambut Johnny Andrean).J.CO mulai berdiri sejak tahun 2005. Perusahaan ini bahkan dianggap mampu menyaingi Dunkin’Donats dalam hal cita rasa dan pelayanan.  J.CO pun telah membuka gerai-gerainya di mall-mall besar di kota-kota besar di Indonesia. J.CO dianggap sebagai salah satu perusahaan donat lokal yang mampu keluar dari bayang-bayang Perusahaan Multinasional Dunkin’Donat.


3 komentar:

Anonim mengatakan...

10cric login - Gold Casino
10cric login 제왕카지노 When it comes to gambling at casino sites, you need to be aware that many of the bonuses listed below are 10cric login free and real money. クイーンカジノ

Unknown mengatakan...

How to Play Blackjack (Blackjack) With a Casino Dealer
Blackjack 검증 사이트 is a popular game 토토 사이트 홍보 샤오 미 played by two or more 후스코어드 players. This game is commonly played 토토사이트 추천 샤오미 in casinos across 토토 사이트 소스 샤오 미 the world but is still played with two

yaminahkaasa mengatakan...

The King Of Dealer : The King of Dealer
About The King Of Dealer. 1. A man is said to have a 카지노 사이트 love triangle with his wife, but she is also known as the King of kirill-kondrashin Spades. Since